Penerimaan dan Pengenalan Institusi PPDS Baru Periode Januari 2023

oleh | Jan 6, 2023 | Berita

Senin, 2 Januari 2023, Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro menyelenggarakan sebuah pengenalan kepada mahasiswa baru PPDS periode januari, acara ini dihadiri oleh dirut RSUP. Dr.Kariadi drg. Farichah Hanum, M.Kes, Kadep Kedokteran Spesialis dr. Dwi Ngestiningsih, M.Kes., Sp.PD.K-Ger., FINASIM., Wakil Dekan 1 Dr. dr. Hermina Sukmaningtyas, M.Kes., Sp.Rad(K). dan berbagai perwakilan dari prodi-prodi spesialis yang ada di FK UNDIP.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta bersama, lalu diiringi menyanyikan lagu Hymne UNDIP.

Selanjutnya ada pengenalan pimpinan dan para kaprodi dari 19 prodi spesialis yang tersedia oleh Dr. dr. Hermina Sukmaningtyas, M.Kes., Sp.Rad(K) selaku Wakil Dekan Akademik dan Kemahasiswaan. Dalam sambutannya beliau mewakili Bapak Dekan yang sedang tidak bisa hadir karena sedang menandatangani perjanjian kontrak 2023.

Dalam sambutan yang disampaikan melalui beliau, dituturkan dalam pendidikan spesialis di FK UNDIP membutuhkan kemampuan adaptasi yang baik, oleh karena itu acara ini ditujukan untuk membuat mahasiswa baru lebih dekat dengan FK UNDIP.

Lalu ada sambutan dari Dirut RSUP. Dr. Kariadi, beliau menyampaikan sebagai rumah sakit vertikal terbesar di Indonesia dengan 21 KSM yang ada disertai 21 instalasi yang ada, menunjukan seluruh yang ada di RSUP. Dr. Kariadi. “oleh karena itu manfaatkan proses-proses yang dilalui di RSUP. Dr. Kariadi, kami direksi pengawas dan pemilik sangat concern bagaimana kami selalu memperbaiki pendidikan spesialis” jelas beliau.

Kemudian disebutkan lebih dari 3500 sdm organik ada di RSUP. Dr. Kariadi belum termasuk tenaga kontrak (outsourcing) dan lainnya demikian juga peralat yang ada diupayakan mengejar alat-alat teknologi yang ada.

Semua proses tidak lepas dari transfer ilmu kepada mahasiswa, “tentu saja proses-proses supervisi tetap harus dibangun sehingga proses-proses itu memastikan transfer pengetahuan bisa didapat secara penuh” Jelas drg. Farichah Hanum.

Dilanjutkan dengan pengenalan 117 mahasiswa baru dari 19 prodi spesialis. Kemudian ada pengenalan lebih lanjut tentang Fakultas Kedokteran oleh Dr. dr. Hermina Sukmaningtyas, M.Kes., Sp.Rad(K).

Berita Terkait