Fakultas Kedokteran UNDIP Terima Kunjungan SMAN 1 Pringsewu Lampung

oleh | Jun 19, 2023 | Berita

Rabu, 9 Juni 2023. Fakultas Kedokteran UNDIP mendapat kunjungan SMAN 1 Pringsewu Lampung. Sebanyak 100 siswa lebih berkunjung dalam rangka menggali informasi seputar perguruan tinggi, khususnya di Fakultas Kedokteran UNDIP. Ini merupakan bentuk persiapan yang dilakukan sekolah sebagai bekal bagi para siswa untuk memberikan gambaran tentang pendidikan di perguruan tinggi.

Lukman Hakim Aham, M.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Fakultas Kedokteran UNDIP. Menurut beliau, kegiatan ini dilakukan dalam rangka mengenal lebih dalam UNDIP sehingga diharapkan beberapa siswa dapat melanjutkan pendidikan di salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia ini.

Muhamad Rofi’i, S.Kp., M.Kep. selaku Sekretaris Program Studi S1 Keperawatan dalam sambutannya menjelaskan bahwa di Fakultas Kedokteran memiliki 5 program studi. Beliau juga menjelaskan terdapat RSUP Dr. Kariadi dan Rumah Sakit Nasional Diponegoro (RSND) sebagai rumah sakit pendidikan dan tempat belajar para mahasiswa. Selain itu, terdapat juga kampus UNDIP yang terletak di Teluk Awur, Jepara, untuk jurusan Hukum dan Ilmu Keperawatan.

“Terkait dengan akreditasi, untuk fakultas terakreditasi unggul. Rata – rata program studi juga telah terakreditasi unggul”, jelas beliau.

Sesi berikutnya yaitu pemutaran video profil Fakultas Kedokteran dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab guna menambah informasi sekaligus menjawab rasa penasaran para siswa. Sesi ini mendapat antusias yang luar biasa. Lebih dari 5 pertanyaan diajukan para siswa. Bahkan, bapak ibu guru pendamping juga turut mengajukan pertanyaan seputar UNDIP, khususnya Fakultas Kedokteran.

Di akhir acara, dilakukan penyerahan kenang-kenangan dari pihak sekolah kepada Fakultas Kedokteran maupun sebaliknya. Hal ini sebagai bentuk terima kasih atas kunjungan yang dilakukan di salah satu kampus terbaik ini. Tak lupa, dilakukan sesi foto bersama sebagai dokumentasi sekaligus menjadi penutup kegiatan.

Berita Terkait