Selasa, 14 Februari 2023. Program Studi Kedokteran melaksanakan pembelajaran dengan mengikuti kuliah dosen tamu atau guest lecture pada Selasa (14/2) di Gedung B Fakultas Kedokteran, tepatnya di Ruang Theatrical. Dengan mengusung tema “Lung Cancer and its Risk Factor”, kegiatan berlangsung selama kurang lebih dua jam. Adapun narasumber kali ini yaitu Prof. Chihaya Koriyama dari Kagoshima University.
dr. Muflihatul Muniroh, M.Si., Med., Ph.D dalam sambutannya menyampaikan terimakasih karena Prof. Chihaya Koriyama bersedia untuk datang ke Indonesia dan memberikan edukasi tentang Kanker Paru-Paru dan Faktor Penyebabnya. Beliau juga memperkenalkan profil Prof. Chihaya secara singkat.
Dengan dimoderatori dr. Yetty Movieta Nency, Sp.A(K), kegiatan perkuliahan dimulai dengan pemaparan materi terkait jumlah perokok di dunia, yang meningkat sejak 20 sampai 30 tahun terakhir. Beliau menyajikan data tentang kematian akibat kanker paru – paru dari 3 negara sejak tahun 1950 – 2005. Menurutnya, Indonesia adalah salah satu negara dengan “zona merah” kematian akibat merokok. “Perokok yang memulai merokok di usia muda akan memiliki kecenderungan untuk meningkatkan resiko kematian lebih cepat, serta resiko untuk mengidap kanker juga lebih tinggi”, ungkap beliau dalam materinya.
Setelah materi selesai, dilakukan sesi tanya jawab yang berlangsung selama kurang lebih 30 menit. Setidaknya terdapat tiga pertanyaan di sesi ini. Mulai dari kemungkinan penyakit sebagai perokok pasif, pengaruh Covid-19 dalam kanker paru-paru, dan resiko mengidap kanker bagi pengguna rokok elektrik. Harapannya dengan diadakannya sesi ini dapat menjawab sekaligus menambah wawasan bagi para mahasiswa.